Tips Baterai Tidak Cepat Habis dan Awet Tahan Lama

Baterai-Notebook-Laptop


Bagi Anda pemilik laptop, baterai merupakan unsur yang penting sekali. Tanpa baterai, laptop kita tidak akan menyala ataupun bekerja. Maka dari itu perhatikanlah kesehatan dari baterai laptop agar baterai tetap awet dan tahan lama.
Panjang pendeknya umur setiap baterai sebenarnya dapat bergantung banyak hal, diantaranya siklus pengechasan, suhu baterai, cara dan frekuensi pemakaian.
Semakin lama pengechasan dan pemakaian baterai akan mengakibatkan semakin cepat pula baterai aus.
Hal ini dikarenakan suhu baterai dapat lebih tinggi pada saat pengechasan atau pemakaian yang panjang.
Berikut ini beberapa tips agar baterai awet tahan lama dan tidak cepat habis:

  • Lakukan pengisian baterai jika kapasitas baterai mendekati 10% dan jangan sampai baterai mengalami critical point sehingga menyebabkan laptop mati.
  • Biarkan baterai terisi penuh selama beberapa jam pengisian
  • Segera cabut charger bila baterai telah 100% terisi
  • Jika baterai tidak digunakan maka sebaiknya dilepas dan disimpan pada suhu normal dan kering. namun sebelum melepas baterai, baterai harus terisi penuh terlebih dahulu
  • Jangan tiba-tiba melepas baterai pada saat kaber charge menancap pada laptop Anda
  • Semakin terang layar laptop anda maka semakin banyak tenaga yang dibutuhkan, maka lebih baik redupkan layar anda agar baterai awet saat pemakaian
  • Penggunaan Hibernate akan lebih baik daripada Standby pada saat laptop tidak digunakan
  • Matikan wi-fi yang aktif dan cabut perangkat hardware yang tidak digunakan seperti flashdisk
  • Hindarkan baterai dari suhu ekstrim dan sengatan cahaya matahari langsung
  • Bersihkan kontak metal baterai Anda setiap beberapa bulan dengan kain yang dibasahi alkohol agar transfer daya baterai anda menjadi efisien
  • Tutup program yang tidak dibutuhkan agar tidak memberatkan kinerja laptop Anda
  • Hati-hati dalam melepas bateri, untuk menghindari jatuh dan lain sebagainya yang menyebabkan eror pada baterai laptop
  • Gunakan UPS (Uninterrruptible Power Supply) pada saat menggunakan laptop tanpa baterai untuk mencegah crash pada laptop dan listrik
  • Lebih baik menggunakan charger bawaan dari laptop agar daya dan tegangan stabil
    Dan jika baterai anda sudah nge-drop disarankan untuk membeli yang baru atau orisinil, dengan begitu akan mengurangi resiko kerusakan pada hardware laptop yang lain.
Sumber : Klik disini

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh enjoynz. Diberdayakan oleh Blogger.