11 Kisah Cinta Ini Akan Membuatmu Menghadapi Hari Esok Dengan Senyuman
Cinta merupakan anugerah dari Tuhan yang
akan dirasakan seluruh orang. Cinta memang bukan hanya kepada pasangan
hidup, tapi juga keluarga. Namun, kekuatan cinta memang bisa dibilang
sebagai bentuk energi paling kuat yang bisa dirasakan seseorang.
Cinta juga dipercaya dapat membuat
hari-harimu semakin asyik dan semangat. Nah, IDNtimes punya 11 cerita
tentang cinta yang siap membantumu hadapi hari esok!
1. Pasangan yang terpisahkan oleh perang dipertemukan lagi di tempat yang sama.
Boris adalah seorang anggota militer Rusia
yang pada masa Perang Dunia II berada di barisan depan pasukan mereka.
Dia bertemu seorang gadis bernama Anna, yang merupakan warga negara
Italia, negara tempat dia ditugaskan. Secara diam-diam mereka menjalin
kasih dan menikah. Namun, baru tiga hari bersama sebagai suami-istri,
Boris harus kembali ke Rusia untuk mengakhiri wajib militernnya.
Kemudian, beberapa hari setelah ditinggal Boris, Anna dan keluarganya
diasingkan oleh Stalin. Keduanya terpisah jarak dan tidak tahu ke mana
satu sama lain. 60 tahun kemudian, keduanya, secara tidak sengaja,
sama-sama mengunjungi rumah lama mereka di Italia. Anna sedang berdiri
di depan rumah mereka dulu, kemudian seorang pria keluar dari mobil. Itu
adalah Boris. Keduanya bertatap, rasa tidak percaya, rasa bahagia,
rindu, haru, menyeruak dalam diri keduanya. "Sayangku, aku telah
menunggumu begitu lama, sangat lama. Kini kau kembali istriku, cinta
dalam hidupku," ujar Boris.
2. "Sampai kematian memisahkan kita."
Pasangan suami istri, Norma dan Gordon
Yeager mengalami kecelakaan mobil saat berkendara ke rumah keluarga
mereka. Akibatnya keduanya dirawat secara intensif dan dalam keadaan
koma. Mereka ditempatkan dalam ruangan yang sama dan selama dirawat,
tempat tidur mereka saling bersebelahan. Suatu hari anggota keluarga
mereka menyadari bahwa tangan mereka tiba-tiba saling berpegangan. Haru
menyelimuti keluarga saat keduanya pelan-pelan meninggalkan keluarga dan
dunia ini. Gordon terlebih dahulu menghembuskan napas terakhir, baru
diikuti oleh Norma yang menutup usia dalam senyuman. Keduanya
membuktikan ungkapan "sampai kematian memisahkan kita" adalah benar,
keduanya tetap bersama meski jelang akhir hidup.
3. "Cintaku padamu, selamanya."
Sepasang suami-istri yang telah menikah
lebih dari 40 punya kebiasaan sejak mereka pacaran. Mereka akan saling
memberikan bunga pada hari Valentine. Namun, pada tahun ke-46 mereka
bersama, John meninggal dan sang istri, Sue sangat terpukul akan hal
itu. Pada hari Valentine, beberapa minggu setelah meninggalnya John, se-bouquet
bunga diantarkan kepada Sue, dengan nama John di kartu pengirim. Sue
mengira bahwa ini adalah kejahilan dan kejahatan toko bunga. Dia pun
menghubungi toko tersebut dan marah-marah. Namun, pemilik toko
menjelaskan bahwa John telah mempersiapkan bunga kepada Sue untuk
beberapa tahun ke depan dan diantar setiap Valentine. Mendengar hal itu
Sue tertegun dan menangis. Melihat kartu ucapan di bunga tersebut, air
mata Sue tidak terbendung saat membaca sebuah pesan, "Cintaku padamu,
selamanya".
4. Berawal dari peran.
Sebuah hotel ternama di Inggris sedang
membuat katalog pesta pernikahan yang menjadi ciri khas mereka. Sepasang
model, Amanda dan Kieron dipertemukan sebagai sepasang "suami-istri".
Keduanya tidak saling kenal, tapi diharuskan tampil mesra untuk foto
katalog hotel. Keduanya pun dianggap sebagai pasangan yang sempurna oleh
sang manajer hotel. Berperan sebagai mempelai pria dan wanita, keduanya
memang tidak memiliki hubungan apa-apa. Namun, semua itu seakan-akan
surut ketika keduanya ternyata mulai punya rasa cinta dengan satu sama
lain. Keduanya pun mulai pacaran selama tiga tahun, kemudian mereka
menikah. Lokasi pernikahan mereka adalah hotel tempat awal pertemuan
mereka sebagai pasangan yang berperan sebagai suami-istri. Sekarang
mereka adalah pasangan yang nyata.
5. Kehilangan seseorang, tapi dipertemukan dengan yang baru.
Memang urusan jodoh tidak ada yang tahu.
Sebuah komunitas pensiunan mempertemukan dua sejoli yang terpaut usia
lebih dari 10 tahun. Keduanya, masing-masing, kehilangan suami dan
istri. Namun komunitas tersebut membuat keduanya malah dekat. Haire dan
Bryant jadi sering bertemu di luar komunitas mereka. Mereka lebih sering
makan dan menghabiskan waktu bersama. Keduanya sudah selayaknya remaja
yang sedang dimabuk cinta. Suatu hari, Haire memutuskan untuk menyatakan
keseriusannya pada Bryant. Meski begitu, Bryant mengakui tidak ingin
mengecewakan Haire, karena dia yakin usianya sudah terlalu tua. Namun,
kegigihan dan kebersamaan mereka membuat Bryant luluh dan setuju untuk
menikah lagi dengna Haire. Keduanya pun menghabiskan waktu bersama
sebagai pasangan baru yang dimabuk asmara.
6. Bersama dengan yang terkasih apapun kondisinya.
Taylor Morris adalah salah satu ahli alat
ledak di angkatan laut Amerika. Pada 2012, dia ditugaskan ke
Afghanistan. Namun, kesialan menimpannya. Dia tidak sengaja menginjak
ranjau bom di zona perang. Taylor kehilangan kedua kakinya, serta lengan
kiri dan keseluruhan tangan kanan. Taylor harus menerima bahwa hidupnya
akan menjadi penyandang kekurangn fisik selamanya. Namun, semua
kegalauannya dihapus oleh sang pacar, Danielle Kelly yang tidak
meninggalkannya. Danielle menerima kondisi Taylor dan mengurusnya dan
berjuang menghadapi masa-masa sulit bersama. Keduanya akhirnya menikah
dan membangun keluarga. Cinta sejati tanpa syarat ditunjukkan Taylor dan
Danielle.
7. Cinta sepanjang masa.
Jim dan Moira dipertemukan dalam kondisi
perang tahun 1929. Keduanya berada di sekolah yang sama di Inggris.
Namun, hanya beberapa bulan, keduanya berpisah. Akan tetapi,
dipertemukan saat usia 11 tahun. Keduanya berada dalam satu kelas dan
mengingat satu sama lain. Pada umur 14 tahun, keduanya menjalin hubungan
asmara. Namun, saat Perang Dunia II, Jim harus mengikuti wajib militer
dan berperang untuk Inggris. Keduanya terpisah selama hampir tujuh
tahun, sampai pada 1948, saat perang usai, Jim pulang dengan selamat dan
dengan tegas langsung meminang cinta dari masa kecilnya, Moira. “Kami
telah melewati berbagai rintangan, tapi cintaku selalu sama seperti saat
kita pertama jumpa,” kata Jim. Keduanya mempertahankan hubungan di masa
sulit dan berhasil buktikan bahwa cinta bisa membuat kita jadi orang
yang lebih baik.
8. Tidak ada yang bisa menghalangi diri untuk mengejar cinta.
Pradyumna Kumar Mahanandia (PK) seorang
artis di India bertemu dengan Charlotte Von Schedvin di Delhi pada 1975.
Keduanya saling cinta sejak pandangan pertama. Namun, Charlotte harus
kembali ke kampung halamannya, Swedia. PK tidak bisa menemaninya ke
Swedia karena dirinya masih harus menyelesaikan pendidikan. PK berjanji
akan menabung selama kuliah dan punya uang cukup untuk ke Swedia dan
menemui wanita yang dia ingin sunting nantinya. Akan tetapi, selepas
lulus, PK tidak berhasil mengumpulkan biaya yang cukup untuk ke Swedia.
PK bukanlah pria yang mengingkari janji dan akhirnya membeli sebuah
sepeda dan menggunakannya sebagai transportasi ke Swedia. Pada 1978 dia
pun berangkat untuk bertemu Charlotte. Perjuangannya ini menghasilkan
lebih dari 40 tahun pernikahan sampai saat ini.
9. Ketika bencana memisahkan sepasang suami istri.
Pada 2013 sepasang suami dan
istri berkunjung ke lokasi wisata di India. Namun, pada bulan Juni itu
pula, terdapat banjir besar yang menerpa bagian negara tersebut.
Vijaykanth dan Leela merupakan korban yang terpisah. Vijaykanth selamat,
tapi tidak bisa menemukan istrinya. Selama satu setengah tahun, dia
berjuang mencari istrinya itu. Meski begitu, anggota keluarganya sudah
memintanya untuk melupakan dan menganggap Leela tidak selamat diterjang
banjir besar itu. Namun, Vijaykanth tidak menyerah sampai pada 2015
silam dia menuju ke pemukiman di daerah yang terkena banjir besar itu
bermodalkan foto istrinya. Dia menemukan sang istri di salah satu desa
terpencil, tapi istrinya tidak mengenalinya. Trauma dan banyaknya luka
yang diterima Leela membuatnya tidak mengingat apapun, hanya ketakutan
pada gelombang banjir. Namun, Vijaykanth tidak peduli, kebahagiaannya
adalah berhasil menemukan pasangannya.
10. Terpisah selama 14 tahun.
Pada 1998, seorang aktivis wanita bekerja
di Sudan, bagian utara Mesir, dan bertemu seorang musisi lokal yang
membuatnya jatuh hati. Keduanya pun saling cinta dan memutuskan untuk
hidup bersama di Sudan. Aktivis wanita ini merasakan kebahagiaan
terdalam ketika menikah dengan musisi ini. Namun, tak lama setelah itu,
perang saudara di Sudan memaksanya untuk unjuk diri sebagai aktivis
untuk melindungi anak-anak. Namun, pemerintah Sudan tidak senang dengan
tindakannya dan mendeportasinya dari negara itu. Selama enam bulan
aktivis itu tidak percaya dia dipisahkan begitu saja dengan sang suami
dan anak-anaknya. Selama 14 tahun dia tidak menerima kabar apapun, dia
merasa bahwa suaminya pun sudah melupakannya. Namun, dia salah, keduanya
dipertemukan karena pemerintah baru Sudan mengizinkan suaminya untuk ke
Eropa. Pertemuan mereka sungguh di luar dugaan karena cinta keduanya
masih kuat, sang suami tidak menikah lagi, mereka masih saling cinta
meskipun seperti tanpa kabar dalam 14 tahun. Kekuatan cinta sejati
membuktikan bahwa di manapun dan berapa lamapun berpisah, pasti kalian
akan menyatu lagi.
11. Tidak bisa dipisahkan oleh jarak.
Seorang pria asal Philadelphia, Amerika
Serikat, George bertemu dengan seorang gadis yang tidak disangka akan
menjadi pasangan hidupnya. Saat umur tiga tahun, sang gadis, Liza,
pindah di dekat rumah George. Keduanya saling mengerti sebagai anak-anak
dan dekat. Keduanya saling melindungi satu sama lain. Meski begitu,
usia delapan tahun Liza harus pindah ke Eropa bersama keluarganya.
Selama 30 tahun keduanya tanpa kabar ataupun kata perpisahan. Namun,
pada 2013, keduanya kembali dipertemukan dalam sebuah keindahan Natal.
Kakak Liza tinggal di sebuah apartemen yang dekat dengan rumah George.
Keduanya pun merencakan untuk mempertemukannya dengan Liza. Benar saja,
pertemuan mereka menjadi titik balik cinta mereka semasa kecil. Cinta
monyet yang diremehkan orang berubah menjadi cinta orang dewasa yang
tidak bisa dibendung lagi. Sejak itu, keduanya menjalin kasih meskipun
Liza hanya ke Amerika selama Natal. Jarak jauh tidka menggoyahkan hati
mereka. George sendiri ingin hubungan mereka sampai akhir waktu bersama.
Cinta itu indah! Jangan pernah remehkan cinta, karena itulah yang membuat dirimu jadi orang yang lebih baik!
Sumber : Klik disini
Tidak ada komentar